Farmakokinetika dan farmakodinamika
Pengarang : Tozer Thomas N
Tahun Terbit : 2011.
buku ini akan membantu mahasiswa dan praktisi memahami prinsip prinsip yang mendasari keputusan kuantitatif terapi obat. Buku ini ditulis oleh para ahli farmakokinetika dan farmakodinamika untuk memperkenalkan prinsip dan konsep farmakokinetika dan farmakodinamika yang penting dan berorientasi klinis.
buku ini menyajikan pendekatan yang terpadu tentang nasib dan perjalanan obat di dalam tubuh serta respons obat. informasi yang terpadu ini akan memberikan dasar untuk menjawab berbagai pertanyaan penting terkait pemberian obat, seperti berapa banyak, berapa kali, dan berapa lama. buku ini juga memuat contoh contoh aplikasi yang akan meningkatkan pemahaman anda tentang prinsip prinsip dasar penetapan regimen dosis dan individualisasi pemberian obat untuk mengoptimalkan terapi.
