Anti aging dari bahan lokal Indonesia

Pengarang : Amin, Mohamad
Tahun Terbit : 2020.

Tanpa kita sadari lingkungan di sekitar kita menjadi sumber utama yang merusak kesehatan tubuh. Sebut saja polusi seperti asap rokok , asap kenderaan bermotor, obat obatan pestisida , limbah industri, pendingin ruangan mesin fotocopy dan lain lain yang dapat meningkatkan radikal bebas di dalam tubuh manusia. Lebih lebih ketika terkena paparan langsung sinar radiasi, UV A dan UV B. Terakumulasi radikal bebas di dalam tbuh ini sangat bahaya bagi kesehatan tubuh khususnya kulit.